header-logo.png
  • Tanggal :03 September 2024
  • https://www.instagram.com/p/C_dIw2ESgK-/?img_index=1

Saka Wanabakti TNUK pada Jambore Konservasi Alam Tahun 2024

Hi Sobat BaCuSa,

Jambore Konservasi Alam Tahun 2024 berlangsung selama tiga hari, tanggal 27 - 29 Agustus 2024, yang dilaksanakan di Bumi Perkemahan Kali Pasang – Semarang, yang merupakan wilayah kelola Balai Taman Nasional Gunung Merbabu @btn_gn_merbabu

Kegiatan ini menjadi ajang silaturahmi generasi muda konservasi dan untuk lebih mengenalkan keberadaan kawasan konservasi kepada generasi muda. "Agar fungsi alam tetap optimal, hutannya tetap baik dan lestari, kita membutuhkan para pejuang konservasi, salah satunya yaitu para peserta Jambore Konservasi Alam," ujar Dirjen KSDAE Prof. Dr. Satyawan Pudyatmoko, S.Hut., M.Sc. @pudyatmoko dalam sambutannya saat membuka Jambore Konservasi Alam Tahun 2024 di Bumi Perkemahan Kali Pasang, Semarang, Selasa (27/8/2024).

Dirjen KSDAE juga menjelaskan generasi muda dapat menjadi agent of change dengan cara memiliki pengalaman yang riil ketika berinteraksi dengan alam, seperti yang saat ini dilakukan melalui Jambore Konservasi Alam. Kemudian, dengan pengalaman riil tersebut, mereka bisa menjadi narasumber ketika berdiskusi dengan teman-temannya yang lain.

Turut hadir pada kesempatan tersebut Kepala Dinas LHK Provinsi Jawa Tengah @dlhkjateng1 mewakili Pj. Gubernur Jawa Tengah, Kepala Dinas LH Kabupaten Semarang @dlh.semarang mewakili Bupati Semarang, Forkompimda Kabupaten Semarang, Pejabat Tinggi Pratama Ditjen KSDAE, Kepala UPT Ditjen KSDAE, tokoh masyarakat dan mitra konservasi.

Peserta jambore sebanyak 200 orang, berasal dari kader konservasi alam, kelompok pecinta alam, pramuka, pelajar, mahasiswa, Green Leadership Indonesia, dan Green Youth Movement yang berasal dari UPT Ditjen KSDAE, yang salah satunya tim pramuka Saka Wanabakti TNUK @_wanabakti_pandeglang nih sob.

SaveVid.Net_458182428_1040837497481280_627599967179019480_n.jpg      SaveVid.Net_458243307_1040815331047377_7549192606412120465_n.jpg

Copyright© 2024 Balai Taman Nasional Ujung Kulon. All right reserved.